Padang Panjang

Mutasi Polri: Kapolres Padang Panjang Dipercaya Jabat Kapolres Dharmasraya

16
×

Mutasi Polri: Kapolres Padang Panjang Dipercaya Jabat Kapolres Dharmasraya

Sebarkan artikel ini

Rangkiangsumbar –  Mabes Polri kembali melakukan mutasi besar-besaran terhadap ratusan personel kepolisian. Kebijakan tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri bernomor ST/2781, ST/2781A, ST/2781B, dan ST/2781C yang diterbitkan pada 15 Desember 2025.

Mutasi ini menyentuh ratusan perwira Polri, mulai dari perwira tinggi (pati) hingga perwira menengah (pamen), termasuk sejumlah pejabat utama (PJU) dan kapolres di jajaran Polda Sumatera Barat.

Salah satu yang dimutasi adalah Kapolres Padang Panjang, AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro. Perwira yang sempat tampil di garda terdepan saat penanganan bencana longsor di wilayah hukumnya itu kembali mendapat kepercayaan untuk memimpin wilayah lain di Sumbar sebagai Kapolres Dharmasraya.

AKBP Kartyana menggantikan AKBP Purwanto Hari Subekti yang mendapat promosi jabatan sebagai Direktur Tahanan dan Barang Bukti (Dir Tahti) Polda Sumbar.

Sementara itu, jabatan Kapolres Padang Panjang kini diisi oleh AKBP Wisnu Hadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Bombana, Sulawesi Tenggara.

Mutasi juga menyasar jajaran pejabat utama Polda Sumbar. Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Sumbar, Kombes Pol Muhammad Erwin, ditarik ke Mabes Polri untuk mengemban jabatan sebagai Penata Kebijakan Kapolri Madya Tingkat II Stamaops Polri.

Posisi Karo Ops Polda Sumbar selanjutnya diisi oleh Kombes Pol Dessy Ismail yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya bidang Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) di Korps Lalu Lintas Polri.

Baca Juga  Pengurus PJKIP Kota Padang Panjang 2025–2028 Resmi Dilantik, Rifnaldi Jabat Ketua

Di Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam), Kabid Propam Polda Sumbar, Kombes Pol Dwi Agung Setyono, dimutasi ke Polda Sumatera Utara untuk menduduki jabatan yang sama dengan status sebagai pejabat sementara (PS). Jabatan Kabid Propam Polda Sumbar kini diemban oleh AKBP Siswantoro yang sebelumnya menjabat Kasubbid Provos Bid Propam Polda Jawa Timur.

Pada Direktorat Pembinaan Masyarakat (Binmas), Kombes Pol Teddy Rayendra dipindahtugaskan ke Polda Sumatera Selatan sebagai Kabid Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Posisi Dirbinmas Polda Sumbar kini dijabat oleh Kombes Pol Yudi Rumantoro yang sebelumnya menjabat Kabid Hukum Polda Sumbar.

Sementara itu, jabatan Kabid Hukum Polda Sumbar dipercayakan kepada Kombes Pol Ahmad Basahil yang sebelumnya bertugas di Polda Lampung.

Mutasi juga menyentuh jajaran wakil direktur dan pejabat teknis. Wakil Dirbinmas Polda Sumbar, AKBP Zamroni Wibowo, dimutasi menjadi Penyuluh Hukum Madya Tingkat III Divisi Hukum Polri.

Di Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Sumbar, Kombes Pol Marsdianto mendapat promosi sebagai Karo Ops Polda Kalimantan Barat. Jabatan Dirpolairud Polda Sumbar kini diisi oleh AKBP Ibnu Bagus Santoso yang sebelumnya menjabat Kabag Bekum Biro Logistik Polda Metro Jaya.

Sementara itu, Wakil Dirpolairud Polda Sumbar, AKBP David Harnedy Tampubolon, dimutasi sebagai Analis Intelijen Kepolisian Madya Tingkat III Baintelkam Polri.

Baca Juga  Akses Padang–Bukittinggi Terputus Akibat Jalan Amblas di Lembah Anai

Perombakan struktur juga terjadi di Biro Sumber Daya Manusia. Karo SDM Polda Sumbar, Kombes Pol Riyadi Nugroho, dimutasikan ke SSDM Polri sebagai Kabag Perencanaan dan Administrasi (Renmin). Posisinya digantikan oleh Kombes Pol Anissulah M. Ridha yang sebelumnya menjabat jabatan serupa di Polda Riau.

Selain itu, Kabag Pengawasan dan Penyidikan (Wassidik) Ditresnarkoba Polda Sumbar, AKBP Syahrul, serta Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus (Wadir Reskrimsus) Polda Sumbar, AKBP Mike Hardy Wirapraja, dimutasi menjadi Pemeriksa Inafis Kepolisian Madya Tingkat III Bareskrim Polri.

Adapun Kabag Kerja Sama Biro Operasi (Kabag Kerma Ro Ops) Polda Sumbar, AKBP Rahmad Har Deny Yanto Eko Saputro, ditarik ke Slog Polri sebagai Pengelola Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Polri Madya Tingkat III.

Surat mutasi tersebut ditandatangani oleh Asisten Sumber Daya Manusia (As SDM) Kapolri, Irjen Pol Dr. Anwar.

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol Sandi Nugroho, menegaskan bahwa mutasi merupakan bagian dari mekanisme pembinaan karier di tubuh Polri.

“Mutasi, rotasi, dan promosi di Polri merupakan hal yang biasa dan lumrah sebagai bagian dari regenerasi serta upaya menghadapi dinamika tugas di masa depan,” ujar Sandi Nugroho kepada wartawan di Jakarta, Senin (22/12) (*)